Aplikasi Facebook Bukan untuk iPad?

Posted by :campuran




Aplikasi Facebook muncul lebih dulu di tablet WebOS HP ketimbang iOS iPad?

Pengguna iPad sudah tidak sabar menunggu keluarnya aplikasi Facebook asli keluaran Apple. penantian itu sudah lebih dari setahun lamanya.

Baru-baru ini dilaporkan bahwa aplikasi itu sudah hampir selesai. Sekarang sedang dalam tahap pengujian akhir, dan akan segera dirilis beberapa pekan lagi.

Tapi, menurut TechCrunch, aplikasi itu sudah muncul dan dapat digunakan di tablet HP TouchPad. Situs itu menampilkan screenshot yang menayangkan aplikasi tablet menjalankan Facebook di WebOS, yang tidak lain dan tidak bukan, pastinya di tablet HP.

Aplikasinya terlihat sudah matang dan siap digunakan, tapi belum diketahui apakah aplikasi ini sudah resmi apa belum. Tapi kalau memang sudah resmi, sepertinya iPad kecolongan.

Walaupun demikian, sejauh ini belum ada keterangan resmi dari Facebook, dan pengguna iPad tentunya masih akan terus menunggu kemunculan aplikasi itu.

Pembaca Kami Juga Membaca:



{ 0 comments... read them below or add one }

Posting Komentar

Mengatakan...