Aplikasi Tag Wajah Orang Otomatis

Posted by :campuran



Tak perlu lagi tag wajah teman satu-persatu, karena TagSense dapat men-tag foto secara otomatis.

Ada aplikasi ponsel baru yang dapat mengidentifikasi foto wajah manusia dengan cara mengumpulkan informasi dari telepon lain. Nama aplikasinya adalah TagSense, yang bekerja dengan sensor ganda, membaca data dari ponsel lain di sekitarnya.

“Dengan sistem ini, jika kita memotret wajah seseorang dengan ponsel, secara otomatis ponsel akan membaca dan mencari tau siapa orang tersebut, dengan cara menelusuri informasi dari ponsel lainnya yang ada di sekitarnya,” ujar Xuan Bao, Ph.D., siswa ilmu komputer Duke University.

Chuan Qin dari Universitas Southern California mengatakan, “Ponsel punya banyak sensor dan bisa kita gunakan untuk mengumpulkan berbagai informasi berupa gerakan, lokasi, dan cahaya. Dengan berbagai informasi itulah, ponsel bisa membaca identitas sebuah foto.”

Dengan aplikasi ini ponsel akan mampu men-tag seseorang secara otomatis.

Romit Roy Choudhury, asisten profesor penelitian ini mengatakan, program facial recognition nantinya juga dapat mengidentifikasi foto dari setting-nya. TagSense aman, karena mendukung privasi. Ia tidak membaca data ponsel lain yang tidak tergabung dalam kelompok.

Aplikasi ini masih dalam pengembangan dan akan siap digunakan dalam waktu dekat.

Pembaca Kami Juga Membaca:



{ 0 comments... read them below or add one }

Posting Komentar

Mengatakan...